Pintu Mobil Mewah Dapat Dibobol Dalam 10 Detik

pintu porshce panamera dibobo dalam waktu 10 detik

Sakam Autoservice – Jangan dikira kalau mobil mewah itu sulit untuk dibobol,faktanya untuk membobol pintu sebuah mobil mewah itu ternyata hanya butuh waktu tidak lebih dari 10 detik saja. Pasti tidak percaya kan? Tapi ini sungguhan terjadi, seperti dikutip dari detikoto bahwa ada seorang ahli yang telah berhasil membobol pintu mobil Porsche Panamera GTS hanya dalam waktu 10 detik.

Seorang ahli tersebut bernama Steven Steps dari  Depannagedienst Steps. Telah berhasill mendemonstrasikan betapa mudahnya untuk membobol pintu mobil yang berharga miliyaran tersebut. Tentu saja dia menggunakan alat khusus,tidak mungkin kalau hanya menggunakan penggaris dan kawat saja.

Alat yang digunakan oleh bapak Steven Steps ini merupakan alat VAG model terbaru. Untuk mendapatkan alat tersebut kita harus membayar sebesar 150 euro,kalau di rupiahkan sekitar 2,1 juta. Alat ini mampu membuka pintu mobil Porsche buatan tahun 1996 keatas dengan begitu mudah. Bahkan seorang pencuri amatiran yang belum memiliki pengalaman sedikit pun,mampu membuka mobil dalam 1 menit, jika menggunakan alat ini.

Steve Steps membobol pintu porsche panamera dalam waktu 10 detik

Selain itu bapak Steve Steps juga memperagakan teknik lain,selain dengan alat VAG tadi. Kali ini beliau menggunakan alat yang disebut Slim Jim,untuk menggunakan alat Slim Jim ini caranya dengan menyelipkannya diantara kusen dan daun pintu mobil, kemudian tekan tombol pada alat tersebut. Tidak membutuhkan waktu lama, dalam hitungan detik saja klik pintu sudah dapat dibuka.

Meskipun dapat membobol dan membuka pintu mobil, tapi tidak semua pencuri dapat menghidupkan mesin mobil. Ini karena sitem switc kontak mobil yang sudah dilengkapi dengan teknologi canggih.

Selain dapat membuka pintu mobil Porsche,ternyata alat VAG model terbaru juga dapat dengan mudah untuk membuka mobil lain. Seperti mobil jenis Range Rover dan juga mobil Cadillac Escalade,yang merupakan mobil incaran bagi para pencuri mobil.

Demonstrasi ini dibuat untuk membuktikan betapa canggihnya teknologi sebuah mobil ternyata dapat menjadi boomereang bagi mobil itu sendiri dan pemiliknya. Karena para pencuri pun akan tertantang untuk dapat membobol teknologi canggih yang terdapat pada sebuah mobil.


Apalagi untuk mobil Porsche yang akhir akhir ini sering menjadi incaran para  cyberhacker. Yang mungkin tertarik untuk dapat membobol sistem keamanan mobil dengan harga 100.000 euro atau setara dengan 1,4 milyar rupiah.